MEDIASULSEL.com – Rombongan Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kota Makassar melakukan kunjungan silaturahmi ke Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) wanita kelas IIA Bolangi Sungguminasa Kabupaten Gowa. (Rabu/13/02/2017).
“Kunjungan ini sebagai bentuk silaturahmi dalam rangka HUT Ke-17 Dharma Wanita Persatuan Kota Makassar,” ujar Andi Marlina selaku Ibu ketua Dharma Wanita Persatuan Kota Makassar.
Rombongan yang di pimpin Indira Yusuf Ismail dan Melia Fersini selaku Dewan Penasehat DWP Kota Makassar ini tiba dan disambut oleh Kepala Lapas (Kalapas) Wanita Kelas IIA Bolangi Ibu Sudariati. Rombongan ini pun langsung diarahkan menuju aula yang sudah dipersiapkan untuk bertemu langsung dengan para warga binaan Lapas.
Dalam sambutannya indira sapaan akrab Dewan penasehat DWP Kota Makassar ini mengharapkan agar para warga binaan Lapas Bolangi senantiasa bersyukur karena dibalik semua ini akan ada hikmah yang lebih baik.
“Ibu-ibu warga binaan agar senantiasa ki bersyukur dan sabar ki menjalani cobaan ini karena akan ada hikmah yang lebih baik dari semua ini,” ujar Indira yang juga istri Walikota Makassar Danny Pomanto.
Indira pun juga berpesan agar selama di dalam lapas para warga binaan menggeluti dan memahami berbagai keterampilan yang di ajarkan agar kelak bisa di terapkan dimasyarakat setelah keluar dari lembaga pemasyarakatan ini nantinya.
Usai sambutan Indira yusuf ismail bersama melia fersini dan andi marlina membagikan 244 bingkisan buat para warga binaan yang ada di lapas bolangi dan sekaligus melakukan foto bersama dengan para petugas Lapas dan warga binaan. Selain itu, rombongan ini juga meninjau dan membeli beberapa hasil kerajinan tangan para warga binaan.
Kalapas Sudariati mengatakan sangat berterima kasih dan menyambut baik kunjungan silaturahmi ibu-ibu Dharma Wanita Persatuan Kota makassar yang meluangkan waktunya untuk datang bersilaturahmi dengan para warga binaan.
“Saya mengucapkan banyak terima kasih atas kedatangan rombongan DWP Kota Makassar untuk bersilaturahmi dengan para warga binaan di Lapas wanita Bolangi ini dan juga sangat bersyukur atas kepedulian sosial yang sangat tinggi yang dimiliki oleh ibu-ibu DWP Kota Makassar,” ucapnya. (*)