Advertisement - Scroll ke atas
  • Media Sulsel
  • Universitas Dipa Makassar
Pendidikan

Education Malaysia Global Service Gelar Pameran Pendidikan di Makassar

437
×

Education Malaysia Global Service Gelar Pameran Pendidikan di Makassar

Sebarkan artikel ini
Education Malaysia Global Service Gelar Pameran Pendidikan di Makassar
Honoury Consul Malaysia di Makassar, Drs. H. Bahar Ngitung, MBA, saat mebuka Pameran Pendidikan Ayo Kuliah di Malaysia, yang dihelat Education Malaysia Global Service (EMGS) bekerjasama dengan Education Malaysia Indonesia di Hotel Fourpoints By Sheraton Makassar, Kamis (10/8/2023)
  • Pascasarjana Undipa Makassar
  • Pemprov Sulsel
  • PDAM Makassar

MAKASSAR—Education Malaysia Global Service (EMGS) bekerjasama dengan Education Malaysia Indonesia menggelar Pameran Pendidikan yang mengusung tema Ayo Kuliah di Malaysia, di Hotel Fourpoints By Sheraton Makassar, Kamis (10/8/2023) dan dibuka langsung Drs. H. Bahar Ngitung, MBA selaku Honoury Consul Malaysia di Makassar.

Pameran Pendidikan ini dilatarbelakangi, hubungan baik yang terjalin antara Malaysia dan Indonesia, terlebih hubungan Kota Makassar dan Malaysia yang sduah terjalin sejak dahulu kala, sehingga tidak sedikit pelajar dari Indonesia pergi ke Malaysia dengan tujuan melanjutkan jenjang pendidikannya di universitas yang ada di nigeri jiran tersebut.

Advertisement
Scroll untuk melanjutkan

Honoury Consul Malaysia di Makassar, Bahar Ngitung berharap dengan adanya Pameran Pendidikan ini, seluruh Pelajar SMA hingga Mahasiswa universitas yang ada di Kota Makassar dapat hadir dan melihat serta memilih universitas terbaik yang ada di Malaysia.

Menurut Senior Regional Manager, Southeast Asia (ASEAN) EMGS Megat Mohd Samsul Megat Ismail, terdapat 126 Negara yang memiliki pelajar yang memilih untuk melanjutkan pendidikannya di Malaysia. Indonesia sendiri memiliki kurang lebih 10, 000 pelajar yang sedang mengemban ilmu di Malaysia.

“Hal ini membuktikan bahwa Universitas di Malaysia dapat menjadi pilihan yang tepat sebagai tempat untuk melanjutkan pendidikan yang lebih tinggi, untuk para generasi muda penerus bangsa,” tutur Megat.

Sementara lanjut Megat hingga saat ini sudah ada 20 calon pendaftar yang ingin melanjutkan pendidikannya ke Universitas Negeri dan Swasta yang ada di Malaysia, dan bagi calon yang memenuhi standar nilai, akan di berikan tiket kemudahan kelulusan dalam memilih universitas mereka.

“Untuk pembiayaan dalam pendaftaran ke universitas di Malaysia sangat terjangkau dengan Universitas terakui kualiatasnya,” pungkas Megat. (R077)

error: Content is protected !!