Advertisement - Scroll ke atas
  • Pemkot Makassar
  • Pemkot Makassar
Maros

Kapolres Maros dan SAPMA Ajak Warga Awasi Kinerja Polres Maros

305
×

Kapolres Maros dan SAPMA Ajak Warga Awasi Kinerja Polres Maros

Sebarkan artikel ini
  • Pemprov Sulsel
  • Bapenda Makassar
  • PDAM Makassar
  • DPRD Makassar
  • Siaran Digital

MEDIASULSEL.com – Kapolres Maros, AKBP Erik Ferdinand S.IK dan Ketua SAPMA Maros, Alridho Ramadhan bekerja sama dalam memberantas pungutan liar (pungli) dilingkup Polres Maros. Dengan mengadakan sayembara yang akan diadakan dari tanggal 20-30 Oktober 2016 nanti.

AKBP Erik Ferdinad berkomitmen memberikan pelayanan prima terhadap masyarakat dengan mencegah terjadinya tindak pungutan liar dilingkup Polres Maros.

Advertisement
Scroll untuk melanjutkan

“Kami mengajak masyarakat untuk berpartisipasi secara langsung untuk mengawasi kinerja personil Polres Maros melalui sayembara ini, jika masyarakat temukan, silahkan laporkan untuk ditindak sesuai kode etik Polri,” pungkasnya, Rabu (19/10/2016).

Masyarakat hanya diminta untuk membuktikan lewat foto atau rekaman video yang bisa dipertanggungjawabkan ke asliannya jika melihat tindak pemungutan liar.

Ketua SAPMA Maros, Alridho Ramadhan mengatakan bukti foto atau video yang telah di ambil dan dapat diidentifikasi akan ditukar dengan voucher pulsa sebesar Rp50 Ribu sampai Rp100 ribu.

“Kami akan memberikan hadiah kepada masyarakat yang mendapati pungli. Masyarakat hanya membuktikan lewat foto atau video yang bisa di identifikasi, kami akan memberikan voucher seharga 50 ribu rupiah untuk foto dan 100 ribu untuk video, dan hadiah dapat ditukar di sekretariat SAPMA Maros di jalan crysant No.A 11 Kabupaten Maros,” jelas Alridho Ramadhan.

SAPMA Maros siap membantu pihak Polres Maros dalam memberikan rasa nyaman terhadap masyarakat agar kepercayaan masyarakat kembali meningkatnya. (aks/adk/shar)

Lihat Juga:  Polres Maros Catat 1.578 Warga yang Sudah Vaksin