MAKASSAR—Kapolsek Bontoala, Kompol Dr. Andi Aris Abu Bakar, S.H., M.H., memimpin apel bersama di lapangan upacara SMK 4 Makassar, Selasa (18/02/2025) pagi. Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Sekolah, staf, tata usaha, serta seluruh siswa SMK Negeri 4.
Apel ini merupakan bagian dari program kepolisian yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran siswa tentang keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), baik di lingkungan sekolah maupun di luar.
Dalam arahannya, Kompol Andi Aris menekankan pentingnya menghormati dan patuh kepada orang tua. Ia juga mengajak siswa untuk menjaga hubungan baik dengan teman-teman dan menghindari aksi bullying.
“Hindari men-share hal-hal yang janggal dalam bermedsos agar tidak terjerat dengan undang-undang ITE,” lanjutnya.
Kapolsek juga mengingatkan siswa tentang pentingnya disiplin, baik disiplin waktu, disiplin dalam mengerjakan tugas, maupun disiplin kehadiran di sekolah. Ia mendorong siswa untuk rajin belajar, mengurangi waktu bermain gadget, dan tidak terpengaruh oleh hal-hal negatif.
“Gantungkanlah cita-citamu setinggi langit, agar kelak dapat berguna bagi bangsa, negara, dan agama,” tutup Kapolsek.
Ia juga mengimbau siswa yang belum cukup umur (di bawah 17 tahun) untuk tidak mengendarai kendaraan bermotor dan tidak menggunakan knalpot racing yang dapat mengganggu masyarakat.
Selain itu, Kapolsek berpesan agar siswa tidak terlibat dalam kenakalan remaja, menjauhi narkoba dan tawuran, serta mematuhi rambu lalu lintas. Ia juga mengingatkan siswa untuk menjaga nama baik keluarga dan sekolah.
Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi motivasi bagi siswa untuk menjadi pribadi yang lebih baik dan berkontribusi positif bagi masyarakat. (*)