MEDIASULSEL.com, Puluhan buruh dari Konfederasi Serikat Nusantara (KSN) dan Federasi Serikat Pejuang Buruh Indonesia (FSPBI) melakukan unjuk rasa di Jl. Satangnga, Makassar (4/10/2016).
Ketua Aksi Armianto mengungkapkan bahwa aksi ini untuk menuntut perusahaan mempekerjakan kembali 20 karyawan yang telah di PHK yang dilakukan oleh managemen perusahaan PT Amphi Dwi Pratama (PT. ADP) kepada karyawan yang di perbantukan oleh PT. Triton Nusantara (PT. NN) dan CV Neptunus Nugraha (CV. NN) .
Selain itu tuntulan lain dalam aksi ini diantaranya :
1. meminta agar BPJS di perjelas
2. meminta agar kelebihan jam kerja dibayarkan
3. transparansi insentif
4. penerapan struktur dan skala upah kerja
5. penerapan jam kerja 7 jam perhari
6. meminta tunjangan makan dan transportasi
7. meminta biaya operasional sales dibayarkan
“Aksi solidaritas ini guna meminta pihak managemen perusahaan agar segera menanggapi tuntutan kami”, terang Armianto. (ald/aks)