MAKASSAR—Pemerintah Kota Makassar melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) bekerjasama dengan Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Sulsel akan terus memaksimalkan program 15 kota bersih narkoba yang didalamnya termasuk Kota Makassar.
Kepala Kesbangpol Kota Makassar Zainal Ibrahim mengatakan kerjasama BNN Provinsi Sulsel ini akan menyasar 15 Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Kota Makassar.
“Jadi ini tindak lanjut kerjasama dengan BNN Provinsi Sulsel terkait program 15 kota bersih narkoba, jadi kita punya program 15 SMP bersih narkoba itu kita kawal untuk lakukan edukasi ke anak sekolah dalam hal pencegahan narkoba di sekolah,” ucap Zainal usai melakukan rapat, Kamis (31/8/2023)
Ia menjelaskan dalam program ini akan dilakukan berbagai kegiatan seperti edukasi, games anti narkoba maupun lainnya.
“Nanti ada banyak kegiatan seperti edukasi games-games anti narkoba, bentuk agen anti narkoba dan harapan kita menjadi pilot project bagi sekolah lainnya di Kota Makassar,” jelasnya.
Menurut Zainal Ibrahim 15 SMP tersebut meliput iSMP 18, 23, 37,18, 23, 5, 47, 32, 1, 29, 12, 13, 7, 2, 10, 17 dan SMP 28.
“Ini sudah mulai jalan sejak bulan lalu, lanjut terus menerus nanti dua minggu ke depan kita juga lakukan tes urine anak sekolah,” pungkasnya. (*/4dv)