MAKASSAR—Menindaklanjuti Surat Edaran Pejabat Gubernur Provinsi Sulawesi Selatan Prof Zudan Arif Fakhrulloh untuk menggelar doa dan ibadah bersama pada hari Selasa, Rabu dan Kamis pukul 08 sd 08.30.
Ratusan pegawai Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Sulsel yang tersebar di 25 Unit Pelaksana Tekhnis (UPT) menggelar doa dan ibadah bersama di kantor masing-masing, pada Selasa (4/6/2024).
Seperti yang terlihat di Skretariat Bapenda Sulsel jalan Ap Pettarani Makasar yang juga mengelar doa dan ibadah bersama.
Hal sama juga dilakukan Pegawai yang berkantor di Luwu Utara (Masamba), ikut menggelar doa dan ibadah, begitu juga dengan pengawai Bapenda di samsat Makassar, Sidrap, Takalar, Barru, Gowa, Pinrang, Sinjai dan masih banyak lagi, mereka mengelar ibadah dan doa sesuai surat edaran Pj Gubernur Sulsel Prof Zudan Arif Fakhrulloh. (*/4dv)