Advertisement - Scroll ke atas
Internasional

Lewat Twitter, Presiden Trump Kutuk Serangan di Mesir

395
×

Lewat Twitter, Presiden Trump Kutuk Serangan di Mesir

Sebarkan artikel ini

MEDIASULSEL.com,- Pernyataan belasungkawa dan sekaligus kecaman keras  disampaikan sejumlah pemimpin dunia, termasuk Presiden Amerika Donald Trump.

Lewat postingan di Twitter pada pukul 11:20 PM  (9 Apr 2017)  waktu Amerika,  Trump mengatakan sedih mendengar kabar ledakan bom di Mesir dan mengutuk keras hal itu. Ditambahkannya, Amerika yakin Presiden Mesir Abdel Fattah El Sissi akan mampu menangani hal itu secara tepat. El Sissi baru saja bertemu dengan Trump di Washington DC Senin lalu (3/4).

Advertisement
Scroll untuk melanjutkan

Baca Juga : KBRI Mesir Pastikan Tidak Ada WNI Jadi Korban Ledakan Bom

 

Sementara itu, Juru bicara kepresidenan Turki Ibrahim Kalin juga memasang pesan serupa di Twitter. “Kami mengutuk keras serangan teror yang keji terhadap gereja-gereja di Mesir pada perayaan Minggu palem hari ini,” tulis Kalin. Sementara Kepala Urusan Keagamaan di Turki Mehmet Gormez mengutuk serangan terhadap kemanusiaan itu. “Kesucian tempat beribadah, apapun agamanya, tidak boleh dilanggar dan pembunuhan jemaat yang tidak berdosa tidak akan diampuni,” ujar Gormez dalam pernyataan resminya.

Sementara Paus Fransiskus mengecam serangan berdarah yang terjadi hanya beberapa minggu sebelum lawatannya ke Kairo. Paus menyampaikan “belasungkawa mendalam terhadap Paus kota Alexandria Tawadros II, gereja Koptik dan seluruh warga Mesir,” dan mengatakan ia mendoakan orang-orang yang tewas dan luka-luka dalam serangan itu. Kabar pemboman itu diterima Paus ketika ia bersiap menyambut Minggu Palem di Lapangan Santo Petrus. (Voa/4ld)

error: Content is protected !!