Advertisement - Scroll ke atas
Makassar

Lurah Biring Romang Serahkan Bantuan dari Birma Peduli kepada Warga Kurang Mampu

926
×

Lurah Biring Romang Serahkan Bantuan dari Birma Peduli kepada Warga Kurang Mampu

Sebarkan artikel ini
Lurah Biring Romang Serahkan Bantuan dari Birma Peduli kepada Warga Kurang Mampu
Lurah Biring Romang Mar'in Mohammad Martono, S.Stp., saat menyerahkan paket bingkisan kepada salah satu warga kurang mampu yang berasal dari ORW. 04, Kel. Biring Romang. (Foto: Birma Peduli)

MAKASSAR—Lurah Biring Romang, Kecamatan Manggala, Kota Makassar, Mar’in Mohammad Martono, S.Stp., menyerahkan paket bantuan kebutuhan pokok kepada warga kurang mampu dalam kegiatan Jum’at Berkah yang diselenggarakan oleh Komunitas Birma Peduli.

Acara tersebut berlangsung di Posko Utama Birma Peduli Jalan Baiturrahman VII, ORT. 04/ ORW. 01, Biring Romang, pada Jumat (10/1/2025).

Advertisement
Scroll untuk melanjutkan

Dalam sambutannya, Mar’in menyampaikan bahwa paket bantuan tersebut merupakan sumbangan dari seorang donatur. Ia juga meminta kepada penerima bantuan untuk mendoakan sang donatur, yang namanya tertera dalam paket.

“Semoga paket bantuan ini dapat sedikit meringankan beban saudara-saudara kita. Mohon dibantu doa untuk ayahanda yang telah menyumbangkan bantuan ini,” ujar Mar’in.

Lurah Biring Romang tersebut juga memberikan apresiasi tinggi kepada Komunitas Birma Peduli yang telah menggelar kegiatan berbagi secara rutin. Menurutnya, program ini sangat bermanfaat bagi masyarakat, khususnya bagi mereka yang kurang mampu.

“Terima kasih kepada Komunitas Birma Peduli yang terus berkomitmen untuk membantu warga di Kelurahan Biring Romang. Semoga kegiatan seperti ini bisa terus berlanjut dan memberikan manfaat bagi kita semua,” tambah Mar’in.

Birma Peduli
Ambang Ardi, Pendiri Komunitas Birma Peduli, saat menyerahkan bantuan kepada salah satu penerima yang merupakan warga ORW. 01, Kel. Biring Romang. (Foto: Birma Peduli)

Ambang Ardi, pendiri Komunitas Birma Peduli, mengungkapkan bahwa kegiatan ini telah dilaksanakan sejak 2022, meskipun sempat terhenti beberapa bulan lalu. Ia berharap program Jum’at Berkah dapat kembali dilaksanakan secara rutin sepanjang tahun 2025.

“Walaupun nilai dari setiap paket bantuan tidak terlalu besar, yang terpenting adalah niat kami untuk meringankan beban ekonomi warga. Setiap paket berisi bahan pokok seperti beras, mie instan, gula, dan minyak goreng,” jelas Ambang.

Lebih lanjut, Ambang juga menjelaskan bahwa sebelum acara di Biring Romang, Birma Peduli terlebih dahulu menggelar kegiatan anjangsana dan menyerahkan bantuan kepada Panti Asuhan Al Rassak yang berada di Kelurahan Tamangapa, Kecamatan Manggala.

Dengan adanya kegiatan berbagi ini, diharapkan solidaritas antarwarga semakin terjalin, dan semangat untuk saling membantu tetap tumbuh. (51l)

error: Content is protected !!