Advertisement - Scroll ke atas
Makassar

Plt Sekwan DPRD Makassar Hadiri Upacara Penurunan Bendera HUT ke-80 RI di Karebosi

1280
×

Plt Sekwan DPRD Makassar Hadiri Upacara Penurunan Bendera HUT ke-80 RI di Karebosi

Sebarkan artikel ini
Plt Sekwan DPRD Makassar Hadiri Upacara Penurunan Bendera HUT ke-80 RI di Karebosi
Plt Sekretaris DPRD Kota Makassar, Andi Rahmat Mappatoba, bersama Plt. Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Unit Sekretariat DPRD Kota Makassar, Ny. Kiki Arifin, menghadiri upacara penurunan bendera merah putih di Lapangan Karebosi, Minggu (17/8/2025) sore.

MAKASSAR—Plt Sekretaris DPRD Kota Makassar, Andi Rahmat Mappatoba, bersama Plt. Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Unit Sekretariat DPRD Kota Makassar, Ny. Kiki Arifin, menghadiri upacara penurunan bendera merah putih di Lapangan Karebosi, Minggu (17/8/2025) sore.

Kehadiran keduanya menjadi bentuk dukungan dan penghormatan terhadap nilai-nilai perjuangan para pahlawan bangsa. Menurut Rahmat Mappatoba, momentum HUT ke-80 RI bukan hanya seremoni, tetapi refleksi bagi seluruh elemen, termasuk DPRD Makassar, untuk terus menguatkan komitmen kebangsaan.

Advertisement
Scroll untuk melanjutkan

“Semoga semangat perjuangan yang diwariskan para pendiri bangsa terus hidup dan menjadi inspirasi bagi kita semua, terutama generasi muda Makassar, untuk berkontribusi nyata bagi daerah dan bangsa,” ujarnya.

Upacara yang dipimpin langsung Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, berlangsung khidmat dengan nuansa kebangsaan dan kebudayaan. Munafri tampil mengenakan pakaian adat Toraja berwarna kuning, sementara Wakil Wali Kota Aliyah Mustika Ilham tampak anggun dalam busana adat Bugis.

Para pejabat lingkup Pemkot Makassar, termasuk Ketua TP PKK, Melinda Aksa Mahmud, juga hadir dengan pakaian adat daerah masing-masing, menegaskan bahwa semangat kemerdekaan tumbuh dari keberagaman budaya Nusantara.

Ratusan masyarakat ikut menyaksikan detik-detik sakral penurunan Sang Merah Putih yang dikawal 70 anggota Paskibraka Kota Makassar. Pasukan Satya tampil penuh disiplin dan tanggung jawab, dengan formasi mandala yang melambangkan kesatuan, kedisiplinan, dan pengabdian.

Wali Kota Munafri menyampaikan apresiasi atas suksesnya pelaksanaan rangkaian upacara, seraya berharap momentum ini menumbuhkan jiwa persatuan dan semangat membangun bangsa.

“Pengibaran dan penurunan Sang Saka Merah Putih adalah momentum kebangsaan, bukan sekadar seremoni,” tegasnya.

Upacara penurunan bendera di Karebosi tak hanya menjadi penutup peringatan HUT ke-80 RI, tetapi juga simbol komitmen bersama menjaga persatuan dan meneguhkan tekad membangun Makassar menuju Indonesia Emas 2045. (Ag4ys/4dv)

error: Content is protected !!