MAKASSAR—Wali Kota Makassar Danny Pomanto, meminta semua personel Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Makassar tetap menjalankan tugas seperti biasa dan maksimal dalam melayani warga masyarakat kota Makassar.
Hal itu diungkapkan orang nomor 1 Kota Anging Mammiri di depan ratusan anggota Satpol PP yang dikumpulkan di Baruga Anging Mammiri, Rumah Jabatan Wali Kota Makassar, Minggu (17/4/2022).
Danny yang didampingi Sekda M. Ansar dan seluruh Asisten wali kota serta sekretaris Satpol PP, Arya Purnabaya secara tegas meminta anggota Satpol PP tetap melanjutkan tugasnya dan tidak terpengaruh dengan apa yang menimpa Kasatpol Iqbal Asnan.
“Saya meminta agar para satpol yang ada tetap jalankan tugasnya seperti sedia kala dan maksimal melayani masyarakat. Biarkan proses berjalan. Kota hargai hukum yang berlaku,” tegas Danny.
Agar tidak terjadi kepincangan di tubuh satpol, Danny akan segera menunjuk langsung Pejabat Sementara menggantikan Iqbal Asnan, yang rencananya Surat Keputusan (SK) penunjukannya akan diterbitkan Senin, 18 April 2022 (hari ini).
Danny juga membenarkan motif dari kasus kriminal ini diduga karena persoalan asmara. “Inikan sifatnya pribadi. Jadi memang persoalan cinta itu pribadi masalahnya. Saya kira kita mengimbau supaya semua orang menjaga diri, terutama menjaga anakta,” ujarnya.
“Makanya janganko main cinta segitiga. Segi dua mo atau sekalian segi empat,” sambungnya.
Bagi Danny, Iqbal adalah sosok loyal, bagus dalam menjalankan tugas. Tetapi perbuatannya yang menghilangkan nyawa orang tidak bisa ditolerir.
“Tapi sayang dia khilaf soal pribadi seperti ini. Karena kalau benar dugaan itu menghilangkan nyawa orang tidak bisa ditolerir,” tegasnya. (*)


















