JENEPONTO—Sebagai bentuk kepedulian dan ikut belasungkawa, Kapolres Jeneponto, AKBP Widi Setiawan mengunjungi rumah keluarga korban tenggelam di Desa Jombe, Kecamatan Turatea, Kabupaten Jeneponto, Minggu (6/4/2025).
Kedatangan Kapolres AKBP Widi Setiawan didampingi Kasat Binmas, AKP M. Natsir dan Kapolsek Binamu, AKP Blasius Basthion Soge.
Hal ini dilakukan AKBP Widi Setiawan, untuk menyampaikan langsung belasungkawa atas musibah yang menimpa korban Muh. Ilham (13), yang tenggelam di sungai Jombe Utara, saat berada di sungai itu bersama tante dan sepupunya yang mencuci dan mandi.
Kapolres Jeneponto menyerahkan santunan sebagai bentuk dukungan moril dan materil kepada keluarga korban Muh. Ilham.
“Kami turut berduka cita yang sedalam-dalamnya atas musibah ini. Semoga keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan kekuatan dalam menghadapi cobaan ini,” kata Kapolres AKBP Widi Setiawan.

Sehubungan dengan ini, ia mengimbau masyarakat, khususnya para orang tua, untuk lebih waspada dan mengawasi anak-anaknya saat bermain di sekitar aliran sungai, terutama pada musim penghujan yang meningkatkan risiko banjir dan arus deras.
Apa yang dilakukan Kapolres Jeneponto, AKBP Widi Setiawan, merupakan bagian dari komitmen Polres Jeneponto dalam mendekatkan diri kepada masyarakat serta menunjukkan peran polisi tidak hanya sebagai penegak hukum, tetapi juga sebagai pelayan dan pelindung masyarakat dalam berbagai aspek kehidupan bermasyarakat.
Selain mengunjungi keluarga dari almarhum Muh. Ilham, Kapolres AKBP Widi Setiawan pun menyempatkan melihat sungai di mana lokasi tenggelam dan ditemukannya korban Muh. Ilham oleh Tim BASARNAS dan BPBD, bersama keluarga dan warga setempat, pada Sabtu (5/4/2025) kemarin sore.
Kedatangan Kapolres AKBP Widi di lokasi sungai tempat tenggelam dan ditemukannya korban Muh. Ilham, turut diantar dan ditemani oleh keluarga dekat almarhum Muh. Ilham. (*)



















