Advertisement - Scroll ke atas
Bisnis

MyPertamina Wikenfest Digelar di Tegal, Ada Musik dan Bazaar UMKM

99
×

MyPertamina Wikenfest Digelar di Tegal, Ada Musik dan Bazaar UMKM

Sebarkan artikel ini
MyPertamina Wikenfest Digelar di Tegal, Ada Musik dan Bazaar UMKM
Pertamina Patra Niaga kembali menghadirkan MyPertamina Wikenfest sebagai festival keluarga gratis yang digelar di Area Parkir Rita Supermall Tegal pada Sabtu–Minggu, 31 Januari hingga 1 Februari 2026, dengan menghadirkan hiburan, bazaar, dan aktivitas komunitas untuk masyarakat.

TEGAL—Pertamina Patra Niaga kembali menghadirkan MyPertamina Wikenfest sebagai festival keluarga gratis yang digelar di Area Parkir Rita Supermall Tegal pada Sabtu–Minggu, 31 Januari hingga 1 Februari 2026, dengan menghadirkan hiburan, bazaar, dan aktivitas komunitas untuk masyarakat.

MyPertamina Wikenfest merupakan event flagship MyPertamina yang mengusung konsep edutainment, memadukan hiburan musik, bazaar produk lokal, serta berbagai aktivitas komunitas yang dapat dinikmati berbagai kalangan. Kegiatan ini menjadi ruang interaksi masyarakat sekaligus wadah bagi pelaku UMKM lokal untuk memperkenalkan produknya.

Advertisement
Scroll untuk melanjutkan

Sejumlah musisi nasional dijadwalkan tampil meramaikan acara, di antaranya Ndarboy Genk, Moluccan Soul, dan Wijaya 80, yang akan menghibur pengunjung sepanjang akhir pekan.

Rangkaian kegiatan yang dihadirkan meliputi festival dan bazaar, workshop dan aktivitas komunitas, kompetisi anak, hingga pengundian Win Grand Prize MyPertamina Fair 2025. Pada kesempatan yang sama, Pertamina Patra Niaga juga meluncurkan program Berkah Ojek Online MyPertamina (BOOM) sebagai bentuk apresiasi kepada mitra pengemudi ojek online.

Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga, Roberth MV Dumatubun, mengatakan MyPertamina Wikenfest dirancang sebagai ruang kebersamaan yang memadukan hiburan, produk lokal, dan pengenalan aplikasi MyPertamina.

“MyPertamina Wikenfest kami buat sebagai ruang kebersamaan bagi masyarakat untuk menikmati hiburan, mendukung produk lokal, sekaligus mengenal manfaat aplikasi MyPertamina. Semoga dengan MyPertamina Wikenfest bisa menciptakan pengalaman akhir pekan yang positif bagi masyarakat,” kata Roberth.

MyPertamina Wikenfest terbuka untuk umum dan dapat diikuti secara gratis dengan mengunduh aplikasi MyPertamina. Informasi mengenai rangkaian acara dapat diakses melalui aplikasi dan media sosial @mypertamina. (*)

MyPertamina Wikenfest Digelar di Tegal, Ada Musik dan Bazaar UMKM
Pertamina Patra Niaga kembali menghadirkan MyPertamina Wikenfest sebagai festival keluarga gratis yang digelar di Area Parkir Rita Supermall Tegal pada Sabtu–Minggu, 31 Januari hingga 1 Februari 2026, dengan menghadirkan hiburan, bazaar, dan aktivitas komunitas untuk masyarakat.
error: Content is protected !!