Advertisement - Scroll ke atas
Parepare

Ribuan Warga Parepare Sambut Tahun Baru dengan Tabligh Akbar di Lapangan Andi Makkasau

339
×

Ribuan Warga Parepare Sambut Tahun Baru dengan Tabligh Akbar di Lapangan Andi Makkasau

Sebarkan artikel ini
Ribuan Warga Parepare Sambut Tahun Baru dengan Tabligh Akbar di Lapangan Andi Makkasau
Suasana khidmat menyelimuti Lapangan Andi Makkasau, Kota Parepare, Sulawesi Selatan, saat ribuan warga memadati lokasi untuk menyambut malam pergantian tahun 2025, Rabu (31/12/2025) malam. Perayaan malam tahun baru di pusat kota itu diisi dengan kegiatan Tabligh Akbar bersama Ustaz Derry Sulaiman.

PAREPARE—Ribuan warga memilih menyambut malam pergantian tahun 2025 dengan suasana religius di Lapangan Andi Makkasau, Kota Parepare, Sulawesi Selatan, Rabu (31/12/2025) malam. Perayaan malam tahun baru di pusat kota itu diisi Tabligh Akbar bersama Ustaz Derry Sulaiman.

Pantauan mediasulsel.com sekitar pukul 21.00 Wita, warga mulai memadati area lapangan. Mereka datang bersama keluarga dan kerabat, duduk beralaskan tikar, mengikuti ceramah dalam suasana tenang dan khidmat.

Advertisement
Scroll untuk melanjutkan

Kegiatan tersebut turut dihadiri Wali Kota Parepare Tasming Hamid bersama jajaran Pemerintah Kota Parepare. Kapolres Parepare AKBP Indra Waspada Yuda juga terlihat hadir dan berbaur dengan masyarakat di tengah lapangan.

Dalam ceramahnya, Ustaz Derry Sulaiman mengajak masyarakat merayakan pergantian tahun secara sederhana dan penuh makna. Ia mengingatkan agar tidak larut dalam euforia berlebihan, serta mengajak jamaah mendoakan warga di daerah yang tengah dilanda bencana, khususnya di Sumatera.

“Jangan posting hal-hal yang berlebihan di media sosial. Kasihan saudara-saudara kita yang sedang tertimpa musibah. Mari kita doakan mereka,” ujar Ustaz Derry di hadapan jamaah.

Selain mengikuti Tabligh Akbar, sebagian warga memanfaatkan momen tersebut untuk menikmati aneka kuliner di tenda UMKM yang berjajar di sekitar lapangan. Beragam makanan dan minuman dijajakan dengan harga terjangkau.

“Lebih enak dan santai rayakan tahun baru di sini. Banyak pilihan makanan, harganya juga murah,” kata Minarni, salah seorang pengunjung, sambil menikmati kuliner bersama keluarganya.

Hingga pergantian tahun, suasana perayaan di Lapangan Andi Makkasau berlangsung aman dan tertib, dengan nuansa kebersamaan yang terasa di tengah masyarakat. (Ag4ys)

error: Content is protected !!