MAKASSAR—Sebanyak sembilan personel Polsek Manggala resmi menerima kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi dalam kegiatan Korps Raport Periode 1 Januari 2026. Kegiatan tersebut berlangsung khidmat di Polrestabes Makassar, Rabu (31/12/2025).
Dari sembilan personel yang menerima kenaikan pangkat, dua di antaranya merupakan perwira dan tujuh lainnya bintara. Untuk perwira, kenaikan pangkat dari Inspektur Polisi Dua (Ipda) ke Inspektur Polisi Satu (Iptu) diberikan kepada Iptu H. Hamsir, S.Psi dan Iptu Andi Fahruddin.
Sementara itu, kenaikan pangkat bintara dari Ajun Inspektur Polisi Dua (Aipda) ke Ajun Inspektur Polisi Satu (Aiptu) diberikan kepada Aiptu Arham, SH, Aiptu Firma, Aiptu Ibrahim, dan Aiptu Sulkifli H, S.Pd. Sedangkan kenaikan pangkat dari Brigadir Kepala (Bripka) ke Ajun Inspektur Polisi Dua (Aipda) diterima oleh Aipda A. Afriansyah, Aipda Dahlan, dan Aipda Rusli C.
Kapolsek Manggala, Kompol Semuel To’Longan, SH, MH, M.Si, turut mendampingi langsung para personel dalam kegiatan tersebut. Ia menyampaikan apresiasi atas dedikasi, loyalitas, dan kinerja yang telah ditunjukkan para personel selama menjalankan tugas kepolisian.
Menurutnya, kenaikan pangkat merupakan bentuk penghargaan institusi Polri kepada anggota yang dinilai disiplin dan bertanggung jawab dalam pelaksanaan tugas.
“Dengan kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi ini, saya berharap para personel semakin meningkatkan profesionalisme serta tanggung jawab dalam menjalankan tugas ke depan,” ujar Kompol Semuel.
Ia menambahkan, Korps Raport ini diharapkan dapat menjadi motivasi bagi seluruh personel Polsek Manggala untuk terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat serta menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukumnya.
Sementara itu, Mitra Kamtibmas Forum Kemitraan Polisi dan Masyarakat (FKPM) Sektor Manggala turut menyampaikan ucapan selamat kepada para personel yang menerima kenaikan pangkat. Ketua FKPM Sektor Manggala, H. Syarif Nasution, S.Sos, berharap kenaikan pangkat tersebut menjadi motivasi untuk meningkatkan dedikasi, loyalitas, disiplin, dan kinerja dalam pelaksanaan tugas.
Ia juga menegaskan komitmen FKPM Sektor Manggala untuk terus bersinergi dengan Polri dalam menjaga dan memelihara situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, serta berharap para personel yang naik pangkat senantiasa mengembangkan kemampuan diri sesuai pangkat dan jabatan dengan tetap menjaga citra Polri di tengah masyarakat. (4r5/Ag4ys)


















