Advertisement - Scroll ke atas
Kriminal

Diduga Edarkan Narkoba, Oknum Wartawan Dibekuk Polisi

966
×

Diduga Edarkan Narkoba, Oknum Wartawan Dibekuk Polisi

Sebarkan artikel ini

MAKASSAR – Seorang oknum wartawan dari media mingguan, Tawir Dg Serang (30) dibekuk polisi saat diduga mengedarkan narkoba dirumanya Jl. Bungaejaya Lorong III, kecamatan Bontoala, Makassar, Sabtu (26/8/2017) sekitar pukul 22.30 wita.

Dirumah tersangka Tim Res Narkoba Polrestabes Makassar terpaksa melakukan penyisiran dengan menggunakan anjing pelacak. Hasilnya, ditemukan satu bungkus saset bekas narkoba beserta pipetnya, juga mengamankan seorang lelaki yang sedang berada didalam rumah tersangka.

Advertisement
Scroll untuk melanjutkan

Berdasarkan pantauan Mediasulsel.com, ditempat yang sama polisi juga mengamankan seorang perempuan bernama Diana, karena diduga menjual judi kupon putih.

Infromasi dari warga setempat diketahui, jika ternyata tersangka yang mengaku wartawan tersebut, berprofesi sebagai pedagang kepiting disekitar rumanya di Jl. Bungaejaya, kecamatan Bontoala, Makassar. (bas/shar)

error: Content is protected !!