MAKASSAR—Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Makassar resmi melepas lima mahasiswa Universitas Muhammadiyah Makassar (Unismuh) setelah menyelesaikan program magang, Rabu (24/12/2025).
Pelepasan dilakukan oleh Kepala Seksi Kepegawaian DPMPTSP Kota Makassar, Nur Intan Abdullah, S.AP., M.Si., di Kantor PTSP Kota Makassar. Kelima mahasiswa tersebut menjalani program magang selama satu bulan, terhitung sejak November hingga 24 Desember 2025.
Selama masa magang, para mahasiswa ditempatkan di Seksi Kepegawaian dan Seksi Pengaduan Layanan DPMPTSP Kota Makassar. Mereka terlibat langsung dalam aktivitas pelayanan perizinan dan nonperizinan kepada masyarakat.
Nur Intan Abdullah mengapresiasi dedikasi dan kedisiplinan mahasiswa selama mengikuti program magang. Ia menilai keterlibatan langsung dalam pelayanan publik menjadi pengalaman berharga sebagai bekal memasuki dunia kerja.
“Selama magang, mereka menunjukkan etos kerja yang baik dan mampu beradaptasi dengan lingkungan pelayanan publik. Ini menjadi pembelajaran nyata di luar teori perkuliahan,” ujarnya.
Menurutnya, program magang merupakan bagian dari upaya PTSP Kota Makassar dalam mendukung pembelajaran praktik mahasiswa, khususnya di bidang pelayanan publik.
“Kami berharap pengalaman ini dapat menjadi modal berharga bagi mahasiswa untuk mengaplikasikan ilmu yang telah diperoleh di bangku kuliah,” tuturnya.
Salah satu mahasiswa peserta magang mengaku bersyukur atas kesempatan yang diberikan. Ia menyebut pengalaman magang di PTSP memberikan pemahaman langsung terkait prosedur pelayanan, manajemen kepegawaian, serta etika melayani masyarakat.
“Kami belajar banyak hal yang tidak kami dapatkan secara detail di kampus. Ini pengalaman yang sangat berharga bagi kami,” ungkapnya.
Sementara itu, Koordinator Program Magang Universitas Muhammadiyah Makassar, Dr. Ahmad Syahrir, S.Sos., M.Si., menyampaikan apresiasi kepada PTSP Kota Makassar atas kerja sama yang telah terjalin.
“Kerja sama ini sangat membantu mahasiswa dalam memenuhi kebutuhan akademik sekaligus mempersiapkan diri menghadapi dunia kerja,” katanya.
Sepanjang tahun 2025, tercatat lima mahasiswa telah menyelesaikan program magang di PTSP Kota Makassar. (R077/Ag4ys/4dv)


















