MAKASSAR—Tripika Kecamatan Manggala menggelar aksi gerakan sungai bersih di Kelurahan Bangkala, Kecamatan Manggala, Kota Makassar, Jumat (21/11/2025) pagi sebagai rangkaian peringatan Hari Bakti PU ke-80.
Kegiatan ini melibatkan Balai Wilayah Sungai (BWS) Makassar yang bersinergi dengan pemerintah kecamatan dan jajaran kepolisian.
Kapolsek Manggala, Kompol Semuel To’Longan, bersama Camat Manggala, Andi Eldi Indra Malka, memimpin langsung aksi gotong-royong tersebut. Sejumlah unsur masyarakat turut berpartisipasi aktif.
Aksi pembersihan menyasar beberapa titik aliran sungai yang kerap dipenuhi tumpukan sampah. Para peserta terlihat antusias mengangkat sampah dan membersihkan bantaran sungai untuk mengembalikan fungsi aliran air serta menjaga kualitas lingkungan.
Kapolsek Manggala, Kompol Semuel To’Longan, menyatakan kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian bersama dalam menjaga kebersihan lingkungan.
“Kami berharap gerakan ini memberi dampak positif bagi masyarakat dan meningkatkan kesadaran pentingnya menjaga keberlanjutan sumber daya air,” ujarnya.
Sementara Camat Manggala, Andi Eldi Indra Malka, menekankan pentingnya kolaborasi lintas instansi dalam mewujudkan lingkungan yang sehat. Ia mengajak masyarakat menjadikan aksi bersih sungai sebagai kebiasaan.
“Mari jadikan gerakan ini bukan hanya seremonial, tapi budaya bersama,” tegasnya.
Peringatan Hari Bakti PU ke-80 ini diharapkan menjadi momentum memperkuat sinergi antara pemerintah, kepolisian, dan masyarakat dalam menjaga kelestarian sungai di Kecamatan Manggala. (4r5/Ag4ys)


















