Advertisement - Scroll ke atas
Makassar

Sekretariat DPRD Makassar Raih Penghargaan Nasional Pengelolaan Perpustakaan

615
×

Sekretariat DPRD Makassar Raih Penghargaan Nasional Pengelolaan Perpustakaan

Sebarkan artikel ini
Sekretariat DPRD Makassar Raih Penghargaan Nasional Pengelolaan Perpustakaan
Sekretariat DPRD Kota Makassar kembali menorehkan prestasi di kancah nasional. Institusi ini meraih penghargaan bergengsi dalam kategori Pengelolaan Perpustakaan dari Asosiasi Penggerak Perpustakaan dan Literasi Hijau Indonesia (APPel Hijau Indonesia).

MAKASSAR—Sekretariat DPRD Kota Makassar kembali menorehkan prestasi di kancah nasional. Institusi ini meraih penghargaan bergengsi dalam kategori Pengelolaan Perpustakaan dari Asosiasi Penggerak Perpustakaan dan Literasi Hijau Indonesia (APPel Hijau Indonesia).

Penghargaan tersebut diberikan pada ajang APPel Hijau Indonesia Awards yang berlangsung di The Sunan Hotel, Solo, Kamis (13/11/2025).

Advertisement
Scroll untuk melanjutkan

APPel Hijau Indonesia Awards merupakan apresiasi nasional bagi individu, komunitas, lembaga, hingga institusi yang dinilai berkontribusi nyata dalam pengembangan literasi hijau, perpustakaan berkelanjutan, dan edukasi lingkungan di Indonesia.

Raihan ini sekaligus mengukuhkan komitmen Sekretariat DPRD Makassar dalam menghadirkan layanan informasi legislatif yang ramah lingkungan, termasuk melalui inovasi pengelolaan perpustakaan yang mendukung praktik berkelanjutan.

Kegiatan penghargaan ini juga menjadi momentum memperkuat dukungan terhadap agenda pembangunan berkelanjutan atau Sustainable Development Goals (SDGs).

Diketahui bahwa APPeL Hijau Indonesia dibentuk sebagai respons atas meningkatnya isu lingkungan. Asosiasi ini digagas oleh empat kementerian: Kemendikdasmen, Kemendiktisaintek, Perpustakaan Nasional, serta satu kementerian lain yang fokus pada gerakan literasi hijau.

Penilaian dalam penghargaan ini menitikberatkan pada tingkat komitmen institusi dalam menerapkan prinsip-prinsip ramah lingkungan.

Prestasi Sekretariat DPRD Makassar ini diharapkan menjadi pemicu bagi lembaga pemerintah lainnya untuk lebih aktif mendorong gerakan literasi hijau di Indonesia. (Ag4ys/4dv)

Sekretariat DPRD Makassar Raih Penghargaan Nasional Pengelolaan Perpustakaan
Sekretariat DPRD Kota Makassar kembali menorehkan prestasi di kancah nasional. Institusi ini meraih penghargaan bergengsi dalam kategori Pengelolaan Perpustakaan dari Asosiasi Penggerak Perpustakaan dan Literasi Hijau Indonesia (APPel Hijau Indonesia).
error: Content is protected !!