MAKASSAR – Ribuan peserta dari berbagai kalangan mahasiswa, orang tua mahasiswa dan alumni, serta berbagai pengurus lembaga kemahasiswaan di Unhas dan para dosen khususnya Dosen FKM Unhas, meramaikan inaugurasi yang dilaksanakan sebagai bentuk apresiasi seni, serta kegiatan pengukuhan sebagai Keluarga Mahasiswa (KM FKM Unhas), oleh Bafan Eksekutif Mahasiswa (BEM) FKM Unhas, di Baruga Andi Pangerang Pettarani Unhas, Sabtu (31/3/2018).
Dalam kegiatan yang diberi titel “Inaugurasi dan Apresiasi Seni 2018 Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Hasanuddin” ini, mengambil Tema “Menoreh sajak kisah dalam seni perjuangan menghadapi gradazi zaman.”
Dalam sambutan pembukaannya, Dekan FKM Unhas yang diwakili Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Prof. Sukri Palutturi, PhD menyambut baik kegiatan inaugurasi ini, terlebih karena vanyaknya prestasi yang sudah diraih mahasiswa selama periode kepemimpinannya.
“Banyak prestasi yang telah dicapai oleh mahasiswa selama periode ini, baik prestasi nasional misalnya Lomba Karya Tulis Ilmiah, Debat Bahasa Inggris, Program Kreativitas Mahasiswa maupun prestasi internasional,” terang Prof. Sukri, sambil menyampaikan terima kasih kepada mahasiswa dan pimpinan lembaga kemahasiswaan yang banyak membantu dalam masa periodenya.
Selain itu, selama masa krpemimpinannya banyak kegiatan International dan student exchange yang diikuti mahasiswa, misalnya di Jepang, China, Taiwan, Malaysia, Thailand, Singapore, dan London. Demikian pula beberapa Tim Paduan Suara Mahasiswa Unhas yang juara di berbagai negara misalnya Jepang, Eropa dan Amerika, tidak lepas dari kontribusi mahasiswa FKM Unhas.
Hal itu juga dibenarkan Kepala Biro Kemahasiswaan Unhas, yang mengatakan, bahwa prestasi mahasiswa FKM Unhas yang turut juga berkontribusi mengangkat peringkat prestasi Unhas pada tingkat nasional. (*/464ys)


















