Advertisement - Scroll ke atas
  • Pemkot Makassar
  • Dirgahayu TNI ke-79
  • Bapenda Makassar
  • Universitas Diponegoro
Sulsel

Stadion Mattoanging Tidak Bisa Dikerjakan Tahun Ini, Ini Penjelasan Karo Barjas

2480
×

Stadion Mattoanging Tidak Bisa Dikerjakan Tahun Ini, Ini Penjelasan Karo Barjas

Sebarkan artikel ini
Stadion Mattoanging
Desain Stadion Mattoanging.
  • Pemprov Sulsel
  • Ir. Andi Ihsan, ST, MM (Kepala Biro Umum Pemprov Sulsel)
  • PDAM Makassar
  • Pilkada Sulsel (KPU Sulsel)

MAKASSAR—Masyarakat Sulawesi Selatan khususnya pencinta bola sepertinya harus kembali bersabar karena pembangunan stadion mattoanging diperkirakan tidak akan dikerjakan tahun ini karena gagalnya tender.

Kepala Biro Pengadaan barang dan jasa (Barjas) Sulsel, Asrul Sani mengaku pembangunan stadion kebanggaan sulsel tahun ini dari segi teknis mulai proses lelang dan proses pelaksanaan sulit untuk dilaksanakan karena waktunya yang terbatas.

Advertisement
Scroll untuk melanjutkan

“Saya kira agak sulit untuk dikerjakan tahun ini, Anggaran Rp66 Miliar kalau proses tender 24 hari, kalau ditender sekarang maka akan berkontrak akhir Oktober yah sisa beberapa bulan mami, satu bulan mami karena tanggal 15 desember administrasi pencarian di keuangan,” jelasnya.

“Jadi kurang lebih satu bulan dari nilai anggaran Rp66 milyar sehingga dari sisi tekhnis dari proses lelang dan proses pelaksanaan saya kira agak sulit,” lanjut Asrul

Ia menjelaskan anggaran Rp66 miliar harus dibagi berapa kalau memang harus dikerjakan dalam waktu yang sempit ini.

“Bayangkan dalam satu bulan Rp 66 Milyar, Dibagi berapa dalam satu hari kalau memang dikerjakan,” jelasnya saat ditemui usai acara Sosialisasi Peningkatan Penggunaan Produk Dalam Negeri (P3DN) di Bank Mandiri Jl. Ra Kartini, Senin (10/10/2022).

Lanjutnya, untuk proyek lainnya semuanya tetap berjalan. “Kalau proyek yang lain jalanji, Termasuk Res area dikabupaten Jeneponto, Tetap ditender tapi ruang lingkupnya di kurangi menyesuaikan. Kalau ruang lingkup berubah berarti anggarannya berubah disesuaikan ruang waktu yang ada,” pungkasnya.

Sebelumnya, Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman ngotot untuk tetap mengerjakan proyek Stadion Mattoanging tahun ini meskipun waktu yang tersisa cukup mepet.

Namun soal teknis pelaksanaannya, ASS meminta untuk ditanyakan ke OPD terkait.

“Di Dispora kalau teknis. Bukan di saya. Yang jelasnya, kalau saya itu hanya menyiapkan dana anggaran,” ujarnya belum lama ini. (*)

error: Content is protected !!