Advertisement - Scroll ke atas
NewsSulsel

HUT RI ke-76 Tahun Dilaksanakan dengan Prokes Ketat

524
×

HUT RI ke-76 Tahun Dilaksanakan dengan Prokes Ketat

Sebarkan artikel ini
Ashari Fakhsirie Radjamilo
Ashari Fakhsirie Radjamilo. (Foto: Dok)

MAKASSAR—Ketua panitia HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-76 tahun tingkat Provinsi Sulsel Ashari Fakhsirie Radjamilo mengatakan, pelaksanaan kegiatan Hut kemerdekaan akan dilakukan secara sederhana, khidmat dan dengan Protokol Kesehatan (Prokes) yang ketat.

“HUT Kemerdekaan ke-76 tahun ini dilaksanakan sama seperti tahun sebelumnya ditengah pandemi covid-19 secara sederhana dengan prokes yang ketat dimulai dari tanggal 16 agustus penyerahan satya lencana, kemudian jam 2 siang pengukuhan paskibraka dan kemudian pada pukul 23.00 wita upacara di taman makan pahlawan,” ungkapnya, Selasa (10/8/2021).

Advertisement
Scroll untuk melanjutkan

Ia juga menyebutkan, pada tanggal 17 Agustus upacara akan dilaksanakan di lapangan rumah jabatan Gubernur Sulawesi Selatan.

“Puncak upacara HUT Kemerdekaan akan dilaksanakan di lapangan Rumah jabatan Gubernur Sulsel dengan jumlah formasi paskibraka yaitu 17 orang tambah 8 orang tambah 45 orang sesuai dengan petunjuk dari pemerintah pusat, kemudian jumlah undangan hanya 40 orang dengan tetap prokes ketat seperti memakai masker, menjaga jarak,” sebutnya.

Hal sama juga dilakukan pada saat penurunan bendera. “Formasi Paskibraka tidak dikurangi termasuk nanti pada saat penurunan bendera tetap prokes ketat bahkan mereka sudah di swab,” kata Ashari.

Ia menambahkan pada upacara HUT kemerdekaan Republik indonesia ke-76 tahun Plt Gubernur Sulsel akan menyerahkan hadiah rumah ke atlet yang berprestasi dalam olimpiade Tokyo.

“Puncak HUT Kemerdekaan ini, Plt Gubernur Sulsel akan menyerahkan hadiah rumah ke atlet yang berprestasi dalam olimpiade tokyo sekaligus hunian tetap di polda sulawesi barat,” tutupnya. (*)

error: Content is protected !!