SELAYAR – Seorang tidak dikenal masuk dan membawa kabur 11 kardus berisi racun rumput di Kantor Desa Kantor Desa Buki Timur, Kecamatan Buki, Selayar. Kejadian ini baru diketahui, Senin (4/9) bertepatan hari pertama masuk kerja pegawai, usai libur lebaran Idul Adha 1438 H.
Kepala Desa Buki Timur, Nur Qamar mengungkapkan, pelaku masuk ke kantor desa usai mencungkil jendela dan langsung membawa kabur sejumlah barang-barang berharga
“Selain sebelas kardus racun rumput yang dicuri, juga hand sprayer, dan mesin pompa air yang disimpan di dalam kantor desa juga raib,” ungkap Nur Qamar saat konfirmasi via selular Selasa (5/9/2017) siang.
Kendati demikian, pihaknya belum memastikan kapan pelaku datang dan menyatroni kantor desa. Yang pasti menurutnya, kejadian diperkirakan berlangsung pada hari libur, tiga hari menjelang hari raya Idul Adha 1438 H.
Nur Qamar mengaku telah melaporkan kejadian ini kepada aparat Polsek Bontomate’ne. Aparat kepolisian juga meminta keterangan dari sejumlah pihak. Atas kejadian tersebut, kerugian ditaksir mencapai Rp25 juta lebih.
“Sudah dilaporkan, polisi sudah datang dan langsung olah TKP, termasuk jendela kantor yang dicungkil pelaku,” terang Nur Qamar di ruang kerjanya..
Peristiwa pencurian yang menimpa kantor Desa Buki Timur dibenarkan Camat Buki, Ince Abd. Rahman. Dia mengaku sudah menerima laporan awal kejadian melalui intel dan personil Babinsa Kodim 1415 Selayar.
“Kami berharap, aparat kepolisian dapat bekerja professional dan segera menangkap pelaku pencurian di kantor Desa Buki Timur. Wartawan juga diharapkan bisa proaktif mengawal proses penyelidikan aparat kepolisian,” tutup Ince. (*/shar)
















