Advertisement - Scroll ke atas
  • Pemkot Makassar
  • Media Sulsel
  • Bapenda Makassar
  • Universitas Diponegoro
Makassar

Permudah Komunikasi FKPM Manggala Akan Gunakan Repeater HT

644
×

Permudah Komunikasi FKPM Manggala Akan Gunakan Repeater HT

Sebarkan artikel ini
Permudah Komunikasi FKPM Manggala Akan Gunakan Repeater HT
Pengurus FKPM Manggala saat berkoordinasi dengan Penasehatnya, Andi Pasamangi di Pendopo Aspirasi milik Andi Pasamangi, Selasa (11/7/2023).
  • Pemprov Sulsel
  • HUT Sulsel ke-355
  • Ir. Andi Ihsan, ST, MM (Kepala Biro Umum Pemprov Sulsel)
  • PDAM Makassar
  • Pilkada Sulsel (KPU Sulsel)

MAKASSAR—Forum Komunikasi Perpolisian Masyarakat (FKPM) Kecamatan Manggala yang bulan lalu kepengurusnya dikukuhkan Kapolrestabes Makassar Kombes Pol Muh Ngajib, SIK, MH, mulai berbenah dalam sistim penyaluran informasi.

Ketua FKPM Kecamatan Manggala, Muh Jamil didampingi Sekretaris Abd Jafar Pammu dan Bendahara H. Syarifuddin, Selasa (11/7/2023) berkoordinasi dengan Penasehat FKPM Andi Pasamangi Wawo terkait penggunaan Handy Talky (HT) dan Repeater (Radio pancar ulang) dalam mengkomunikasikan informasi gangguan Kamtibmas.

Advertisement
Scroll untuk melanjutkan
Repeater Handy Talky
Repeater Handy Talky

“Kami akan manfaatkan repiter lengkap antena pelempar dan penerima untuk memudahkan berkomunikasi tanpa menggunakan antena luar,” ungkap Muh. Jamil.

Sementara itu, menurut Andi Pasamangi yang merupakan Koordinator FKPM Manggala 2006-2023, penggunaan HT dalam menyalurkan informasi gangguan Kamtibmas merupakan upaya untuk mempermudah komunikasi antar anggota dan menjaga kerahasiaan informasi agar tidak terdeteksi dan mudah dimonitor tanpa meninggalkan jejak.

“Nantinya anggota akan menggunakan kode sandi angka dalam berkomunikasi,” jelas Pasamangi yang juga merupakan Ketua Forum Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (FKLPM) Kecamatan Manggala.

Kapolsek Manggala Kompol H. Syamsuardi S.Sos, MH, menyambut baik hal tersebut, karena menurutnya Itu positif dan sangat mendukung kinerja organisasi, meskipun peralatannya tidak murah dan tidak prosesnya tidak mudah.

“Anggota FKPM nanti mirip Polisi kalau komunikasi lewat HT,” pungkas Syamsuardi. (4PW)

error: Content is protected !!