MAKASSAR—Kepala Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura, dan Perkebunan (TPH-Bun) Sulsel, Imran Jausi, menerima ucapan selamat ulang tahun ke-60 pada 26 November 2024, sekaligus penghargaan atas dedikasinya menjelang masa purna tugas sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN).
Momen ini menjadi ajang perpisahan bagi Imran dengan para rekan kerja dan stafnya, menandai akhir perjalanan panjang pengabdian di lingkungan Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan. Penjabat (Pj) Gubernur Sulsel, Zudan Arif Fakrulloh, secara khusus memberikan penghormatan dengan mengunjungi Kantor Dinas TPH-Bun Sulsel untuk menyampaikan ucapan langsung.
“Pak Imran telah memberikan kontribusi besar dan dedikasi luar biasa selama masa jabatannya. Kami sangat mengapresiasi seluruh pengabdiannya untuk Sulsel,” ujar Zudan.
Dalam kesempatan tersebut, Zudan juga mengumumkan rencana penunjukan pelaksana tugas (Plt) guna mengisi kekosongan jabatan yang ditinggalkan Imran per 30 November 2024. Ia menegaskan bahwa proses penunjukan Plt akan segera dilakukan hingga pejabat definitif ditetapkan.
Imran Jausi meninggalkan jabatan dengan reputasi sebagai pemimpin yang berdedikasi tinggi. Di bawah kepemimpinannya, sektor pertanian dan hortikultura Sulawesi Selatan mencatat berbagai kemajuan strategis. Masa pensiun Imran menutup lembaran panjang kariernya yang penuh prestasi dan tanggung jawab. (*/4dv)