MEDIASULSEL.com,- Forum Umat Islam (FUI) berencana menggelar aksi menuntut agar terdakwa kasus dugaan penodaan agama, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok segera dicopot dari jabatan gubernur DKI Jakarta pada 31 maret mendatang.
Sebelumnya Ratusan ribu ormas Islam menggelar aksi serupa yang dilabeli dengan aksi 411, 212, dan 212 Jilid II yang menuntut Basuki Tjahaja Purnama ditangkap karena dianggap telah melecehkan agama Islam.
Sementara itu Sekjen FUI Al Khaththath mengatakan bahwa Aksi 313 nantinya akan terpusat di depan Istana Merdeka, Jakarta Pusat. Mereka menuntut dan meminta Presiden Joko Widodo segera mencopot Ahok dari jabatannya sebagai DKI 1 lantaran berstatus sebagai terdakwa.
Sementara itu, Plt Gubernur DKI Sumarsono telah mengerahkan 1.300 personel Satpol PP untuk ikut mengamankan aksi 31 Maret mendatang.
“Satpol PP sekarang kami siapkan 1.300 kalau bertambah kami naikkan damkar juga, kemudian untuk pengamanan lalu lintas kami sebar di titik-titik konsentrasi massa,” kata Sonim, sapaan Sumarsono di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (29/3).
Sumarsono juga mengungkapkan bahwa demonstrasi adalah hak warga negara. Karena itu siapapun yang menggelar unjuk rasa harus dilayani dengan baik dengan cara memberikan pengamanan kepada para demonstran.
Sumarsono juga berharap agar pegawai seluruh negeri sipil DKI Jakarta tidak ada yang ikut dalam aksi 313. Jika ada PNS yang diketahui ikut dalam aksi, maka yang bersangkutan akan diberikan sanksi. (*/4ld)


















