Advertisement - Scroll ke atas
Gaya Hidup

Thariq Halilintar Mengaku Terpukau dengan Desain Interior Bening’s Clinic Mangga Besar!

2257
×

Thariq Halilintar Mengaku Terpukau dengan Desain Interior Bening’s Clinic Mangga Besar!

Sebarkan artikel ini
Thariq Halilintar Mengaku Terpukau dengan Desain Interior Bening's Clinic Mangga Besar!
Thariq Halilintar merasa bangga bisa menjadi bagian dari Bening's Clinic. Terlebih lagi perawatan di Bening's Clinic sangat nyaman apalagi desain interior yang tampak memukau, buat betah berlama-lamaan di klinik. (Foto: Bening’s Clinic)

JAKARTA—Pertumbuhan industri kecantikan di Indonesia terus berkembang beberapa tahun belakangan ini. Berdasarkan data dari Euromonitor, pada tahun 2020 sempat mengalami penurunan sebesar 4 persen di masa pandemi. Namun di tahun 2022 mengalami peningkatan sangat pesat.

Sejalan dengan itu, industri kecantikan turut mendapat keuntungan lebih besar, dampaknya banyak klinik kecantikan yang dibuka di tanah air. Salah satunya Bening’s Clinic, yang terus ekspansi dengan terus menambah jumlah kantor cabangnya hingga ke 26 yang berada di jalan Mangga Besar VII No. 5 & 7, Tangki, Jakarta Barat, Kamis (13/10/2022).

Advertisement
Scroll untuk melanjutkan

Dalam grand openingnya, Owner Bening’s Clinic, dr. Oky Pratama menghadirkan beberapa artis papan atas sekaligus menjadi Brand Ambassadornya seperti Thariq Halilintar, Ria Ricis, Teuku Ryan, Sanjay Mulani, Bunga Zainal. Irzan Faiq, dan Austin Alexander.

Pada kesempatan grand opening tersebut dr. Oky menuturkan bahwa pihaknya menargetkan akan membuka 50 cabang tahun 2022 ini.

“Insha Allah di tahun ini kami akan menargetkan 50 cabang Bening’s Clinic di wilayah seluruh Indonesia. Tak lupa pula juga saya berterima kasih kepada vendor-vendor yang andil dalam pengerjaan Bening’s Clinic Mangga Besar ini. Tanpa kalian kami tidak bisa berdiri sampai sekarang ini,” tukasnya.

Dibalik suksesnya Bening’s Clinic Mangga Besar, salah satu vendor Bening’s Clinic yang senantiasa dipercaya bekerjasama yaitu perusahaan Arsitek & Kontraktor lokal PT. Portal Indonesia Perkasa asal Kota Daeng Makassar.

Direktur PT. Portal Indonesia Perkasa, Muhammad Junaedi kepada Mediasulsel.com mengungkapkan rasa bangga dan terhormat telah mendapat kepercayaan dari Benings Indonesia untuk merancang dan membangun berbagai Bening’s Clinic di seluruh Indonesia.

“Kepercayaan ini merupakan tantangan besar bagi Tim Portal Indonesia Perkasa untuk menghadirkan kualitas gambar dan kualitas bangunan yang sesuai dengan standar luxury Benings Indonesia,” ucapnya.

“Semoga kedepannya kerja sama antara Portal Indonesia Perkasa dan Benings Indonesia senantiasa terjalin dengan baik dan kita bisa menghadirkan lebih banyak lagi klinik benings untuk memanjakan customer dan pelanggan Benings Indonesia dengan desain interior yang memukau dan juga fasilitas-fasilitas terlengkap di Indonesia,” ungkap Juanedi.

Desain-desain pada cabang Bening’s Clinic memang tidak pernah lepas dari konsep kemewahan atau luxury yang menjadi identik klinik tersebut.

Disamping itu, Thariq Halilintar pun mengungkap, bahwa merasa bangga bisa menjadi bagian dari Bening’s Clinic. Terlebih lagi perawatan di Bening’s Clinic sangat nyaman apalagi desain interior yang tampak memukau, buat betah berlama-lamaan di klinik.

“Semoga teman-teman bisa merasakan kenyamanan treatment di Bening’s Clinic apalagi desain interiornya yang memukau dan instagramable,” tuturnya.

“Terima kasih Tim PT. Portal Indonesia Perkasa telah menjadi salah satu vendor dari Benings Indonesia. Semoga kedepannya tetap menjalin hubungan dengan baik dan tetap bisa menghadirkan desain interior yang luxury dan hasil pekerjaan konstruksi yang rapi dan memuaskan seperti pada Bening’s Clinic sebelumnya,” pungkas dr. Oky. (5P/464Ys)

 

 

https://youtu.be/N8-XcKXYXQU

error: Content is protected !!
⚠ Cuaca Ekstrem Sulsel