🚨 Peringatan Cuaca Sulawesi Selatan
Potensi hujan lebat, petir atau badai di: Luwu Utara.
Masyarakat diimbau waspada terhadap banjir dan angin kencang.
Advertisement - Scroll ke atas
Biro Humas Pemprov Sulsel

Renovasi Mattoanging, Satpol PP Segera Tertibkan Yoss

362
×

Renovasi Mattoanging, Satpol PP Segera Tertibkan Yoss

Sebarkan artikel ini

MAKASSAR – Satpol PP Pemprov Sulawesi Selatan (Sulsel) segera menertibkan Yayasan Olahraga Sulawesi Selatan (YOSS) yang masih berkantor di kawasan Stadion Mattoanging, Makassar. Penertiban dilakukan terkait renovasi Stadion Mattoanging.

“Akan ditertibkan dalam waktu dekat,” ujar Kasatpol PP Sulsel Mujiono saat dimintai konfirmasi, Senin (28/10/2019).

Advertisement
Scroll untuk melanjutkan

Mujiono mengatakan pihaknya sudah menerima SK Gubernur Sulsel untuk penertiban Stadion Mattoanging yang merupakan aset milik Pemprov Sulsel. Namun Mujiono belum memberitahu waktu penertiban.

Menurut Mujiono, YOSS seharusnya sudah tidak lagi berkantor di Stadion Mattoanging setelah aset Sulsel itu kembali ke tangan Pemprov.

“YOSS itu dia harus sadar, karena secara apa saja dia sangat lemah (mengklaim Stadion Mattoanging). Legal standingnya sangat lemah, dia tidak punya sertifikat, dia tidak punya apa-apa, dan dia cuma punya secarik surat saja,” imbuhnya.

YOSS yang selama ini mengelola Stadion Mattoanging masih berkantor di Mattoanging setelah stadion tersebut kembali tangan Pemprov. Gubernur Sulawesi Selatan Nurdin Abdullah rencananya akan menganggarkan Rp 200 miliar untuk merenovasi Stadion Mattoanging dengan APBD 2020.

“Jadi nanti tidak hanya dipagar, tapi langsung kita kasi gambarannya seperti apa nanti Stadion Mattoangin itu, termasuk sport center, kolam renang, GOR-nya. Tahun depan (mulai dibangun). Kita siapin (Rp 200 miliar), tergantung persiapannya,” ujar Nurdin, Jumat (18/10).

error: Content is protected !!